Resep Tradisional Pesisir Jawa Mangut Ikan Asap
Senin, 01 April 2019
Anda suka dengan resep-resep tradisional Indonesia? Kalau begitu, pastilah sudah tak asing lagi dengan menu andalan khas pantura (Pantai Utara Jawa) berjuluk mangut ikan asap. Di daerah pesisir seringkali komoditas ikan laut cukup banyak, wajar memang, bukankah negara kita ini memang sangat kaya akan sumber daya alam baik laut atau hayati? Untuk menyiasati produksi ikan berlebih agar tak cepat busuk, maka muncullah teknologi pengasapan ikan. Ikan asap ini dipanggang diatas bara api dalam rentang jarak yang cukup jauh, sehingga hanya mendapat pemanasan dari asap, bukan api atau bara.
Baca Juga : Ikan Asap Bumbu Iris |
Salah satu ciri khas yang melekat pada ikan asap adalah aromanya. Ikan asap tak lagi beraroma amis, justru memiliki bau lekat menyerupai asap dan sedikit manis. Setelah diasapi, ikan asap akan menjadi setengah matang, dan Anda bisa memasaknya sesuai selera. Namun boleh Anda coba mengkonsumsi langsung ikan asap tanpa dimasak, ya! Meski sudah setengah matang, namun ikan asap lele alami masih cukup manis di bagian dalam, terutama bagian kepala. Apalagi proses pengasapan juga tidak menambahkan bumbu apapun. Pemesanan dan harga ikan salai bisa anda peroleh melalui sms / WA di 0813-7305-6600 (Ismail - Palembang).
Saat ini menu mangut ikan asap sudah bisa ditemui dengan mudah di warung makan dan restoran, terutama yang memakai konsep pesisiran. Sekilas memang nampak sama penampilan mangut sayur ikan asap dengan gulai ikan laut khas Padang, namun setelah mengetahui resep dan cara membuatnya Anda akan tahu jika dua menu ini menggunakan bumbu yang berbeda.
Mari Belajar Memasak Mangut Ikan Asap
Apa Anda sudah penasaran ingin coba membuat mangut ikan asap? Mari kita praktekkan resep di bawah ini. Resep lauk-pauk mangut ikan pe asap ini diambil dari resep tradisional khas Semarangan. Silahkan dicatat, Bunda!
Resep mangut ikan pe asap Semarangan
Bahan-bahan:
- 8 potongan ikan pe/manyung asap
- 2 lembar daun salam
- 7 lembar daun kemangi segar
- 1 ruas lengkuas (sekitar 1 – 2 cm)
- 4 butir cabai hijau
- 300 mililiter santan atau perasan ¼ butir kelapa
- 2 butir tomat hijau
- 3 sendok teh gula merah
- Garam secukupnya
- Air bersih secukupnya
- Minyak goreng untuk menumis
- Bahan bumbu halus:
- 2 siung besar bawang putih
- 5 siung besar bawang merah
- 1 ruas kencur (sekitar 3- 4 cm)
- 4 lembar daun jeruk
- 1 ruas jahe (sekitar 1-2 cm)
- 5 buah cabai keriting merah
- 1 buah cabai merah besar
- 4 buah cabai rawit
- 1 ruas kunyit bakar
Cara masak resep mangut ikan asap Semarangan:
- Cuci bersih ikan sebelum dimasak. Kupas dan cuci bersih semua bahan bumbu halus sebelum ditumbuk.
- Siapkan 3 sendok makan minyak goreng, tumis bumbu halus dengan api sedang. Geprek lengkuas dan masukkan ke dalam tumisan bumbu.
- Masukkan irisan cabai hijau dan tomat hijau, aduk-aduk sampai rata. Jangan sampai gosong, jika api terlalu besar bisa dikecilkan.
- Masukkan potongan ikan asap beserta daun salam, aduk kembali dengan bumbu.
- Susul dengan memasukkan santan, garam, dan gula merah. Aduk sampai mendidih agar santan tidak pecah dan bumbu meresap.
- Terakhir silahkan masukkan daun kemangi untuk menambah aroma.
- Aduk-aduk sebentar, baru mangut ikan pe asap Anda sudah siap dihidangkan.
Nah, ternyata membuat mangut ikan asap jauh lebih simpel dari gulai ikan Salai Khas Riau, bukan? Resep khas pesisir ini identik dengan rasa pedas yang kuat, namun jika Anda tidak suka pedas bisa mengurangi porsi cabai dalam resep.