Resep Ikan Salai Khas Riau

Ikan salai khas Riau adalah masakan sedap yang sangat digemari. Masakan khas Riau ini telah ada di berbagai wilayah di Indonesia. Selain rasanya yang istimewa, bahan dan bumbunya yang mudah didapatkan juga membuat masakan ini kini bisa dimasak dimanapun sesuai kebutuhan. Masakan ini sangat baik dan cocok untuk disantap harian maupun untuk acara keluarga dan acara lainnya.

Ikan Salai Khas Riau
Lihat Juga : Ikan Selai Asap
Ikan salai khas Riau merupakan perpaduan dua masakan yang berbeda. Perpaduan antara ikan salai dan bumbu khas balado yang menyegarkan ini diramu khusus sehingga menghasilkan masakan yang istimewa. Masakan ini tidak hanya sedap, namun juga merupakan salah satu masakan yang menggugah selera.

Kita bisa memasak ikan salai asli Riau menggunakan ikan segar maupun ikan salai yang telah tersedia di pasar. Ikan salai selais menggunakan jenis ikan baung maupun ikan lele sesuai dengan ketersediaan ikan yang ada di daerah setempat. Ikan salai khas Riau adalah jenis ikan asap, sehingga bila kita akan membuatnya sama dengan cara membuat ikan asap. Apabila kita sulit membuatnya, kita dapat memanggang ikan dengan menggunakan tunggu dengan batok kelapa atau panggangan yang lain. Saat memanggang usahakan antara api dan ikan salai memiliki jarak yang cukup jauh sehingga permukaan ikan tidak gosong.

Apabila kita telah memiliki ikan salai selais asli Riau yang kita buat sendiri atau bisa juga membelinya di pasar, kita dapat memulai memasak ikan salai khas Riau ini. Berikut ini cara memasak ikan salai khas Riau yang sedap dan gurih.

Bahan-bahan:
  • 250 gr ikan salai (bisa dari ikan baung maupun lele atau jenis lainnya)
  • 500 ml minyak goreng
  • Bahan bumbu balado
  • 7 butir bawang merah
  • 5 buah cabai merah
  • 1 buah jeruk nipis diiris tipis
  • 2 sdt Garam
  • 2 sdt gula pasir

Cara memasak ikan salai khas Riau:

  • Panaskan minyak dalam wajan dengan api besar. Setelah minyak panas, masukan ikan salai, goreng hingga matang sempurna.
  • Setelah matang, angkat lalu tiriskan. Haluskan bumbu balado dengan blender kering atau diuleg.
  • Tumis bumbu dengan menggunakan api sedang hingga harum, lalu tambahkan jeruk nipis yang telah diiris tipis masak hingga matang.
  • Setelah matang, masukan ikan salai ke dalam bumbu balado, aduk perlahan hingga bumbu meresap dan menyatu dengan ikan.
  • Setelah bumbu dan ikan menyatu, matikan api dan ikan salai khas Riau siap untuk di hidangkan.
Ikan salai khas Riau sangat cocok disantap dengan menggunakan nasi panas. Seperti hidangan yang pedas segar lainnya, hidangan ini cukup cocok dikonsumsi dengan menggunakan lalapan. Untuk lebih menyempurnakan rasa, sebaiknya resep disesuaikan dengan selera Anda.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel